Trifosa's Blog
Corgi Dog Bark

Sunday, 15 November 2015

My Europe Trip Holiday (Part 3)

France


Maaf saja nih karena saya baru sempat membuat postingan tentang liburan saya Di Eropa lagi. Sebenarnya pun saya kalau ingin berurutan negara dari yang pertama saya kunjungi sampai yang terakhir, harusnya pertama Italia, lalu Austria, Luksemburg, Jerman, Perancis, Belgia, dan yang terakhir Belanda (kurang lebih seperti itu urutannya) :D
Tapi saya tertarik untuk bercerita kunjungan saya selama Di Perancis dulu :)
Dikarenakan setelah saya membuat postingan My Europe Trip Holiday Part 2 (Italy) saya belum sempat membuat tulisan apa-apa lagi sampai saat ini. Dan dikarenakan adanya bom yang ada Di Paris beberapa hari kemarin, sehingga saya teringat kalau saya belum memposting pengalaman saya selama Di Paris. Oleh karena itu, selain untuk menghargai Paris yang sedang berduka saya pun juga ingin berbagi pengalaman saya selama Di Paris. Karena perjalanan saya selama Di Paris sangat berharga.


Hari pertama (Paris)

Dari Jerman saya menuju Ke Perancis, tepatnya Kota Paris. Selama diperjalanan saya sangat menikmati berbagai pemandangan disebelah kiri dan kanan jalan yang saya lewati. Setelah memasuki Kota Paris yang saya kunjungi paling pertama adalah Les Invalides, yaitu sebuah kompleks bangunan Di Paris, Perancis, yang pendiriannya diperintahkan oleh Louis XIV pada Tanggal 24 Februari 1670 bagi veteran penyandang cacat. Saat ini, kompleks bangunan tersebut tidak hanya diperuntukkan bagi penyandang cacat, tetapi juga menjadi lokasi sejumlah museum dan pemakaman militer, termasuk tempat peristirahatan terakhir Napoleon Bonaparte. Tetapi saya hanya mampir sebentar Di Les Invaldes tersebut hanya untuk berfoto-foto sebentar saja, lalu saya melanjutkan perjalanan Ke Arc De Triomphe dan Champ Elysees. Begitu pula dengan Arc De Triomphe saya juga hanya sebentar berada disana, dikarenakan perjalanan dari Jerman menuju Kota Paris sangat macet sehingga saya kesiangan saat tiba Di Paris. Setelah itu saya melanjutkan perjalanan menuju Galeries Lafayette, yaitu pusat perbelanjaan seperti mall yang berada Di Kota Paris. Galeries Lafayette memiliki ukuran yang sangat luas sekali dan harga-harga barang yang dijual didalamnya sangat mahal. Disekitar Galeries Lafayette juga terdapat banyak sekali toko-toko baju, sepatu dan busana atau pakaian yang lainnya. Sehingga bagi saya sendiri pasti membutuhkan waktu satu hari penuh jika ingin berkeliling kesemua toko sambil memasuki beberapa toko yang ada. Setelah puas berbelanja saya pun mengunjungi Menara Eiffel secara singkat untuk menutup petualangan saya dihari pertama Di Perancis ini. Sayangnya saya tidak berkunjung secara langsung Ke Museum Louvre, tetapi saya hanya melewatinya saja.


Hari kedua (Paris)

Petualangan saya Di Perancis berlanjut lagi, kali ini saya mengunjungi Montmarte. Montmartre merupakan sebuah bukit yang memiliki tinggi 130 meter. Montmartre dikenal karena Basilica of the Sacré Cœur dengan kubah putih dipuncaknya dan sebagai distrik klub malam. Gereja lain yang lebih tua dibukit ini adalah Saint Pierre de Montmartre, yang dianggap sebagai lokasi dimana perintah pendeta Jesuit ditetapkan. Banyak seniman yang mendirikan studio atau bekerja disekitar komunitas Montmartre seperti Salvador Dalí, Modigliani, Claude Monet, Pablo Picasso dan Vincent van Gogh. Sesaat sampai Di Montmartre ada seseorang laki-laki yang mendekati adik saya, tetapi saya langsung menyuruh adik saya untuk menolaknya karena Di Montmartre ada cukup banyak copet. Setelah itu saya langsung berfoto-foto dengan kubah yang ada. Dan saya pun mencoba untuk naik kebukit tersebut, tetapi saya hanya naik sampai setengah bukit saja dan melanjutkan berfoto. Saya pun sempat duduk dibangku yang tersedia sambil menikmati suasana yang ada. Setelah hari mulai sore, saya pun berkunjung Ke Menara Eiffel. Sesampainya Di Eiffel saya langsung naik cruise. Saya pun sangat menikmati pemandangan disepanjang jalan, serta tidak lupa foto keadaan sekitar serta selfie. Setelah kurang lebih setengah perjalanan di cruise, Menara Eiffel pun mengadakan pertunjukkan lampunya yang sangat indah dan saya pun tidak lupa untuk merekamnya. Saya pun tidak ada bosan-bosannya menikmati keindahan Menara Eiffel. Selama di cruise terdapat penjelasan dan keterangan mengenai ikon-ikon yang ada dilewati serta yang berada Di Paris. Serta disepanjang jalan pun saya melihat banyak sekali anak-anak remaja yang menikmati dipinggir area perairan cruise sambil melambaikan tangannya kepada kami yang berada di cruise. Kami pun juga ikut melambaikan tangan kepada mereka sebagai ungkapan balasan. Bahkan ada pula yang sambil berteriak seperti menyapa kepada kami. Perjalanan selama hari ini sangat menyenangkan sekali, mungkin pula ini hari terbaik saya selama Di Eropa.


Hari ketiga (Paris)

Hari ini adalah hari terakhir saya berada Di Paris. Tour guide kami memberikan kebebasan pada semuanya ingin kemana saja terserah. Saya dan adik saya serta satu keluarga yang lainnya lagi memilih berkunjung Ke Disneyland yang ada Di Paris. Sayangnya perjalanan dari hotel menuju Disneyland nya sangat macet sehingga saya pun kesiangan sampai sana. Dan setelah saya masuk didalamnya pun sangat ramai sekali antrian semua wahananya, sehingga saya pun hanya sempat menikmati 5 wahana saja sepanjang hari itu. Sangat disayangkan sekali. Menjelang waktu saya habis, saya sempatkan untuk memasuki berbagai toko souvenir yang ada, dan saya membeli satu baju bertema Disneyland Paris.


Pendapat saya mengenai Kota Paris : sangat menakjubkan dan sangat indah. Saya pun menyukai suasana serta penduduknya yang ada disana. Saya merasa kemungkinan saya untuk bosan sangat kecil sekali, karena Paris memiliki banyak tempat untuk menghilangkan kebosanan :)
Tapi untuk urusan keadaan jalan lalu lintas Di Paris sebagian besar mirip-mirip Di Jakarta, yaitu macet terus. Dan Di Paris itu banyak sekali lampu lalu lintasnya dikarenakan Di Paris banyak pula persimpangan persimpangannya. Jadi kalau naik mobil atau bis Di Paris harus sabar menghadapi lalu lintasnya ya :)
Saya pun ingin sekali untuk berkunjung lagi Ke Kota Paris, bahkan mungkin kota-kota yang ada Di Perancis lainnya.
Dan karena kebetulan saat saya membuat tulisan ini, 2 hari sebelumnya sempat terjadi bom ledakan Di Paris, saya pun sangat berduka cita dengan keadaan yang ada Di Paris. Semoga tidak bertambah semakin banyak lagi korban dari ledakan bom tersebut, serta semoga tidak akan pernah terjadi teror seperti ini lagi.

Dibawah ini saya berikan beberapa foto pemandangan dan bangunan-bangunan yang ada Di Perancis hasil foto saya sendiri.

 

      
 
  

   


Maaf jika banyak fotonya mungkin rusak. Apabila masih mau liat-liat, ini dia link foto-foto nya ;)
Album Foto Perancis

God Bless You Paris, France

Pray For Paris

No comments:

Post a Comment